Bengkel Nissan Di Toba

Pulang kerja seperti biasa bertemu dengan Nissan ku. Mobil bermerek Nissan dengan merek dagang Grand Livina ini dari awal punya memang takjub akan kenyamanan dan mutu produknya. harga di tahun 2011 untuk Grand Livina seri XV tidak kurang dari angka 195 Juta rupiah untuk area Medan, bahkan hampir tembus diangka 200 Juta mengikuti kenaikan harga Mobil yang terus melambung.

Mutu produk di identikkan secara spesifik dengan QCDSM yaitu, Quality, Cost (harga), Delivery, Safety, Morale (semangat). Satu persatu saya coba melamun apa saja "Vallue Added" yang dipunyai Grand Livina ini (type XV, 1500 CC)

Quality : Mutu produk pelanggan ingin tidak ada gangguan selama memakai, nyaman dan terpesona denga sang produk melebihi spesifikasi yang pelanggan harapkan sebelumnya. Saya beri nilai 8 dari 10 skala.

Skala nilai dari sangat rendah - Sangat tinggi tingkat kepuasannya.

Cost : Harga rendah dengan produk yang setara atau rasio antara harga dan mutu lebih kompetitif. Misal rasio Mutu dinilai dari angka 1 s.d 10 maka saya beri nilai untuk kategory Cost = 9. Lumayan tinggi tingkat kepuasannya kan.

Delivery: waktu barang sampai ditangan, cukup cepat kurang dari 1 bulan. saya beri nilai 7.

Safety: Tingkat keamanan. Nah.. ini saya hampir saja menabrak tiang di belakang mobil saya. Juga bengkel reservasi dari rumah masih sejauh 230 KM. Jauuh banget. Saya beri score = 4.

Morale: Semangat dalam melayani pelanggan, saya beri nilai 7. Customer service cukup baik, proaktif.

Dari grafik Radar Chart , maka yang menceng masih kategori S sebagai yang paling prioritas untuk ditindak lanjuti.

Comments

Popular posts from this blog

5W2H method - Sebelum melangkah ke solusi perbaikan

20 JENIS KOMPETENSI - SPENCER & SPENCER

Start Stop Continue Change (SSCC) - Brainstorming Meeting